Kapolsek Butuh Dengar Curhat Petani dan Pemancing di Bendung Wonorejokulon

13 Januari 2023
Administrator
Dibaca 66 Kali
Kapolsek Butuh Dengar Curhat Petani dan Pemancing di Bendung Wonorejokulon

wonorejokulonbutuh.id *** Kapolsek Butuh AKP Agung Sutopo sambangi pemancing di bendung desa Wonorejokulon pada Jumat pagi (13/01). Kegiatan  bertajuk "Jumat Curhat" ini merupakan program Kapolres Purworejo AKBP Muhamad Purbaya dalam menjalin hubungan dengan masyarakat, diharapkan masyarakat menyampaikan masukan, saran kepada Polri guna memperbaiki kekurangan dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. 

Kapolsek mengucapkan terima kasih kepada warga Wonorejokulon dan sekitarnya yang telah berkenan meluangkan waktu untuk berkomunikasi dengan Kapolsek Butuh, dipersilahkan kepada warga untuk menyampaikan keluhan, saran dan masukan yang akan membawa perbaikan khususnya kegiatan Harkamtibmas dan Pelayanan Polsek Butuh.

Di Bendung Wonorejokulon Kapolsek berdialog dengan para penghobi mancing yang tengah memancing di area bendungan. Mereka menyampaikan bahwa beberapa kali masih ditemui ikan-ikan di sungai mati dan diduga diracun oleh oknum tak bertanggungjawab

Warga yang hadir mengucapkan terima kasih sekali kepada Polri khususnya Polsek Butuh terutama dalam hal Harkamtibmas dan pelayanan selama ini dan diinformasikan untuk situasi kamtibmas sementara ini dalam keadaan aman, tertib dan kondusif. Agar patroli Polsek pada malam hari untuk sering lewat atau ditingkatkan, kami merasa nyaman apabila ada patroli.

Kapolsek mengucapkan terima kasih atas dukungan warga yang telah diberikan kepada Polsek selama ini. Untuk patroli pada malam hari akan lebih ditingkatkan, untuk menjaga kamtibmas. Kemudian untuk siskamling agar lebih diaktifkan kembali, guna menjaga kamtibmas.